OPTIMASI ZAT GIZI DAN ANTIOKSIDAN MINUMAN SEHAT BERBAHAN MICROGREEN JALI (COIX LACRYMA-JOBI L.)

PURNOMO, MONICA NATALIA (2023) OPTIMASI ZAT GIZI DAN ANTIOKSIDAN MINUMAN SEHAT BERBAHAN MICROGREEN JALI (COIX LACRYMA-JOBI L.). Skripsi thesis, UNIVERSITAS KATOLIK SOEGIJAPRANATA.

[img]
Preview
Text
19.I2.0029 MONICA NATALIA PURNOMO - COVER_a.pdf

Download (831kB) | Preview
[img] Text
19.I2.0029 MONICA NATALIA PURNOMO - BAB I_a.pdf
Restricted to Registered users only

Download (583kB)
[img] Text
19.I2.0029 MONICA NATALIA PURNOMO - BAB II_a.pdf
Restricted to Registered users only

Download (715kB)
[img] Text
19.I2.0029 MONICA NATALIA PURNOMO - BAB III_a.pdf
Restricted to Registered users only

Download (665kB)
[img] Text
19.I2.0029 MONICA NATALIA PURNOMO - BAB IV_a.pdf
Restricted to Registered users only

Download (638kB)
[img] Text
19.I2.0029 MONICA NATALIA PURNOMO - BAB V_a.pdf
Restricted to Registered users only

Download (313kB)
[img]
Preview
Text
19.I2.0029 MONICA NATALIA PURNOMO - DAPUS_a.pdf

Download (481kB) | Preview
[img] Text
19.I2.0029 MONICA NATALIA PURNOMO - LAMPIRAN_a.pdf
Restricted to Registered users only

Download (2MB)

Abstract

ABSTRAK Jali (Coix lacryma-jobi L.) merupakan salah satu pangan lokal segar dengan kelompok serealia yang berpotensi di wilayah Provinsi Jawa Tengah. Terdapat kandungan protein sebesar 14% dan kadar lemak sebesar 7,9%. Jali memiliki karakteristik warna abu-abu kehitaman. bentuk lonjong dan runcing pada bagian ujung serta tumpul pada pangkal biji, pemukaan kulit licin mengkilap, berdiameter sekitar 7 mm dan memiliki rasa manis cenderung tawar. Masyarakat Indonesia kurang mengetahui keberadaan dan potensi Jali. Selain itu, pemanfaatan Jali hingga saat ini hanya terbatas pada bagian bijinya, sehingga perlu adanya perkembangan secara intensif dan ekstensif supaya Jali dapat memenuhi kebutuhan pangan masyarakat. Salah satu upaya untuk mengembangkan potensi Jali adalah dengan meningkatkan ragam produksinya yaitu salah satunya dengan menumbuhkan Jali menjadi sebuah microgreen yang dapat dimakan secara langsung atau dapat diolah menjadi healthy drink. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui formulasi healthy drink microgreen Jali yang tepat dengan kandungan zat gizi dan antioksidan yang optimum. Pengujian dilakukan pada semua bagian tanaman meliputi akar, batang daun dan tanaman lengkap microgreen umur pertumbuhan 4, 7 dan 10 hari. Analisis yang dilakukan antara lain kadar air, kadar abu, kadar lemak, kadar protein, kadar serat kasar, total karbohidrat, gula total, kadar garam dan IC50. Data yang diperoleh selanjutnya diolah dengan uji oneway ANOVA dan twoway ANOVA. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kadar air microgreen Jali seluruh bagian mengalami fluktuasi dengan nilai tertinggi bagian akar dan batang daun pada umur pertumbuhan 10 dan tanaman lengkap pada umur pertumbuhan 4 hari. Kadar abu microgreen Jali bagian akar dan tanaman lengkap mengalami fluktuasi dengan nilai tertinggi pada umur pertumbuhan 7 hari, sedangkan bagian batang daun mengalami penurunan pada setiap umur pertumbuhannya. Kadar lemak microgreen Jali bagian akar memiliki hasil fluktuasi yang berbanding terbalik dengan bagian batang daun dan tanaman lengkap. Kadar lemak tertinggi akar berada pada umur pertumbuhan 7 hari, sedangkan batang daun dan tanaman lengkap pada umur pertumbuhan 10 hari. Kadar protein microgreen Jali pada akar dan tanaman lengkap mengalami fluktuasi dengan nilai tertinggi masing-masing terdapat pada umur pertumbuhan 7 dan 4 hari, sedangkan pada batang daun mengalami penurunan pada setiap umur pertumbuhannya. Total karbohidrat dan kadar serat kasar pada bagian akar dan batang daun microgreen Jali memiliki nilai tertinggi pada umur pertumbuhan 7 hari dan menurun, sedangkan pada tanaman lengkap mengalami peningkatan pada setiap umurnya. Gula total microgreen Jali mengalami peningkatan dengan nilai tertinggi pada umur pertumbuhan 7 hari dan mengalami penurunan. Kadar garam microgreen Jali mengalami fluktuasi di setiap bagiannya dengan nilai terendah pada umur pertumbuhan 7 hari. Nilai IC50 microgreen Jali pada bagian akar mengalami fluktuasi, sedangkan pada bagian batang daun dan tanaman lengkap mengalami penurunan di setiap umur pertumbuhannya dan secara keseluruhan nilai IC50 terkuat terdapat pada umur pertumbuhan 4 hari. Minuman microgreen Jali yang paling disukai oleh panelis secara keseluruhan adalah minuman dengan formulasi 20 g batang daun & 100 ml air. Kandungan zat gizi dan antioksidan microgreen Jali memiliki hasil yang berbeda di setiap bagian dan umur pertumbuhannya dikarenakan peran masing-masing bagian selama masa pertumbuhan serta kecukupan unsur hara pada media tanam yang digunakan. Keberadaan bau langu dan rasa manis yang kuat pada sampel minuman microgreen Jali menjadi hal yang paling diperhatikan panelis.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: 600 Technology (Applied sciences) > 660 Chemical engineering > Food Technology
600 Technology (Applied sciences) > 660 Chemical engineering > Food Technology > Nutrition
600 Technology (Applied sciences) > 660 Chemical engineering > Food Technology > Food Processing
Divisions: Faculty of Agricultural Technology > Department of Food Technology
Depositing User: Ms Dewi Soelistyowati
Date Deposited: 13 May 2024 05:56
Last Modified: 13 May 2024 05:56
URI: http://repository.unika.ac.id/id/eprint/35408

Actions (login required)

View Item View Item