PENGARUH WEBSITE DESIGN, E-TRUST, DAN E-SERVICE QUALITY TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN SECARA ONLINE

HARYANTI, HETTY SRI (2023) PENGARUH WEBSITE DESIGN, E-TRUST, DAN E-SERVICE QUALITY TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN SECARA ONLINE. Masters thesis, Universitas Katholik Soegijapranata Semarang.

[img] Text
18.D3.0067-Hetty Sri Haryanti-COVER_a.pdf

Download (474kB)
[img] Text
18.D3.0067-Hetty Sri Haryanti-BAB I_a.pdf

Download (276kB)
[img] Text
18.D3.0067-Hetty Sri Haryanti-BAB II_a.pdf
Restricted to Registered users only

Download (381kB)
[img] Text
18.D3.0067-Hetty Sri Haryanti-BAB III_a.pdf

Download (398kB)
[img] Text
18.D3.0067-Hetty Sri Haryanti-BAB IV_a.pdf

Download (491kB)
[img] Text
18.D3.0067-Hetty Sri Haryanti-BAB V_a.pdf

Download (206kB)
[img] Text
18.D3.0067-Hetty Sri Haryanti-DAPUS_a.pdf

Download (259kB)
[img] Text
18.D3.0067-Hetty Sri Haryanti-LAMP_a.pdf

Download (444kB)

Abstract

Penelitian ini berjudul Pengaruh Website Design, E-Trust, dan E-Service Quality Terhadap Keputusan Pembelian Secara Online. (Studi Pada Kopi Janji Jiwa Tembalang, Semarang). Tujuan dalam penelitian ini adalah menganalisis pengaruh website design, e- trust dan e- service quality baik secara parsial maupun secara simultan terhadap keputusan pembelian. Penelitian ini dilakukan di Kopi Janji Jiwa Tembalang, Semarang dengan 86 responden. Kegunaan penelitian ini sebagai masukan kepada pihak manajemen untuk meningkatkan keputusan pembelian online pada Kopi Janji Jiwa Tembalang Semarang dan sebagai referensi bagi kalangan akademisi untuk penelitian selanjutnya sehingga menjadi rujukan jurnal bagi penelitian mendatang yang terkait dengan keputusan pembelian. Teknik analisis yang digunakan adalah regresi linier berganda dengan persamaan kuadrat terkecil, koefisien determinasi dan uji hipotesis menggunakan t-statistik untuk menguji koefisien regresi parsial serta f-statistik untuk menguji keberartian pengaruh secara bersama-sama dengan level of significance 5%. Hasil penelitian ini menunjukkan website design berpengaruh positif terhadap keputusan pembelian. Arah koefisien regresi positif menunjukkan adanya pengaruh hubungan yang searah website design terhadap keputusan pembelian. E-trust berpengaruh positif terhadap keputusan pembelian. Arah koefisien regresi positif menunjukkan adanya pengaruh hubungan yang searah e-trust terhadap keputusan pembelian, dan e-service quality berpengaruh positif terhadap keputusan pembelian. Arah koefisien regresi positif menunjukkan adanya pengaruh hubungan yang searah e-service quality terhadap keputusan pembelian. Website design, e-trust dan e-service quality berpengaruh secara signifikan terhadap keputusan pembelian secara online secara parsial dan simultan. Nilai koefisien determinasi ditunjukkan dengan nilai Adjusted R square (R2) yaitu sebesar 0,478. Hal ini mengindikasikan bahwa 47,8% keputusan pembelian dapat dipengaruhi oleh website design, e-trust dan e-service quality, sedangkan selebihnya 52,2% keputusan pembelian dipengaruhi oleh variabel lainnya yang tidak termasuk dalam model ini.Rekomendasi untuk penelitian mendatang dapat menambahkan variabel customer loyalty dan lifestyle-oriented yang dapat mempengaruhi keputusan pembelian dan perlu menambahkan outlet sebagai objek penelitian di wilayah lain dengan menggunakan metode pengumpulan data responden secara online serta menggunakan pembanding untuk mengetahui posisi Kopi Janji Jiwa dengan meneliti Kopi Kenangan, Kopi Lain Hati dan lain sebagainya.

Item Type: Thesis (Masters)
Subjects: 600 Technology (Applied sciences) > 650 Management > 658 Management
Divisions: Graduate Program in Management
Depositing User: mr AM. Pudja Adjie Sudoso
Date Deposited: 12 Jun 2023 00:50
Last Modified: 12 Jun 2023 00:50
URI: http://repository.unika.ac.id/id/eprint/31971

Actions (login required)

View Item View Item