STUDI PRELIMINARY PENILAIAN PROFIL KELUARGA SEHAT DI KOTA SEMARANG

Suryo, Anindyo Pradipta and sebong, perigrinus hermin (2024) STUDI PRELIMINARY PENILAIAN PROFIL KELUARGA SEHAT DI KOTA SEMARANG. JURNAL PRANATA BIOMEDIKA. ISSN 2828-1233

[img]
Preview
Text
Surat Tugas.pdf

Download (153kB) | Preview
[img]
Preview
Text
Jurnal.pdf

Download (268kB) | Preview
[img]
Preview
Text
Similarity Report 11684-59850-1-PB (1).pdf

Download (299kB) | Preview

Abstract

Latar belakang: Capaian Indeks Keluarga Sehat secara nasional pada tahun 2021 mencapai 0,18 dan 0,22 tahun 2022 yang merupakan kategori keluarga tidak sehat. Keluarga memiliki pengaruh besar terhadap hasil kesehatan dan sangat penting bagi sistem setiap komunitas sehingga penelitian prelimenary dibutuhkan untuk investigasi pencegahan penyakit di tingkat keluarga. Penelitian ini bertujuan untuk mengukur indeks keluarga sehat. Metode : Penelitian ini menggunakan metode preliminary dengan unit analisis 10 kepala keluarga di Kelurahan Lamper Tengah, Kota Semarang, Provinsi Jawa Tengah. Penelitian berlangsung dari Bulan Oktober sampai November 2023. Instrumen pengumpulan data dikembangkan sesuai dengan 12 indikator PIS-PK. Analisis data dilakukan secara deskriptif dan disajikan dalam bentuk grafik dan tabel memuat ratarata (standard deviasi) dan proporsi. Hasil : Rata-rata indeks keluarga sehat dari 10 KK adalah 0.882 (± 0.107). Tiga KK memiliki indeks keluarga sehat dan satu keluarga memiliki indeks keluarga sehat terendah yakni sebesar 0.714. Sedangkan masalah utama yang ditemukan dari analisis adalah rendahnya cakupan bayi mendapatkan ASI eksklusif, perilaku merokok, dan imunisasi dasar lengkap. Kesimpulan : Indikator ASI esklusif, imunisasi dasar lengkap dan perilaku merokok masih menjadi indikator yang harus diperbaiki cakupannya. Faktor-faktor yang mempengaruhi rendahnya cakupan ketiga indikator tersebut perlu dileiti lebih lanjut dengan parameter populasi yang lebih besar.

Item Type: Article
Subjects: 300 Social Sciences > Family
600 Technology (Applied sciences) > 610 Medicine and health
600 Technology (Applied sciences) > 610 Medicine and health > Experimental Medicine
600 Technology (Applied sciences) > 610 Medicine and health > Healthy
Divisions: Faculty of Medicine
Depositing User: Mr dr. Anindyo Pradipta Suryo
Date Deposited: 20 Aug 2024 02:09
Last Modified: 20 Aug 2024 05:12
URI: http://repository.unika.ac.id/id/eprint/36061

Actions (login required)

View Item View Item