Search for collections on Unika Repository

Analisis Kinerja Pemasaran PT NSS

KANADI, EDWIN and AGUSTINI, MARIA YOSEPHINE DWI HAYU (2018) Analisis Kinerja Pemasaran PT NSS. JEMAP : Jurnal Ekonomi, Manajemen, Akuntansi dan Perpajakan, 1 (2). pp. 189-204. ISSN 2622-612X

[img]
Preview
Text
Jemap-Analisis Kinerja Pemasaran PT NSS.pdf

Download (389kB) | Preview

Abstract

PT. NSS merupakan distributor produk pelumas yang mendapat ijin distribusi dari principal untuk suatu area. Perusahaan harus mengikuti mempertahankan suatu tingkat kinerja sesuai dengan ketentuan yang ditetapkan principal. Upaya untuk mempertahankan kinerja pemasaran perusahaan senantiasa perlu dilakukan untuk dapat tetap mendapatkan ijin distribusi. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis kinerja pemasaran PT NSS berdasar elemen bauran pemasaran (4P). Data dikumpulkan dari 50 konsumen aktif yang rutin melakukan pembelian dalam enam bulan terakhir dengan menggunakan kuesioner. Analisis deskriptif digunakan untuk menggambarkan kinerja pemasaran perusahaan dengan bantuan tabel dan menggunakan rata-rata. Secara keseluruhan, hasil menunjukkan bahwa kinerja pemasaran PT. NSS baik. Masing-masing elemen bauran pemasaran dinilai baik oleh konsumen. Elemen distribusi (place) dinilai paling baik dibandingkan dengan elemen lainnya, khususnya terkait dengan jaminan produk sampai ke tangan konsumen dengan baik dan tepat waktu. Sedangkan promotion merupakan elemen bauran pemasaran yang dinilai paling rendah walaupun program promosi dinilai menarik dan sering dilakukan.

Item Type: Article
Subjects: 600 Technology (Applied sciences) > 650 Management > 658 Management > Marketing Management
Divisions: Journal Publication
Depositing User: Ms Dwi Hayu Agustini
Date Deposited: 15 Sep 2020 08:08
Last Modified: 15 Sep 2020 08:08
URI: http://repository.unika.ac.id/id/eprint/21879

Actions (login required)

View Item View Item