SETIADEWI, HENING PUSPITASARI AYU (2014) KARAKTERISTIK FISIKOKIMIA DAN SENSORI PRODUK ROLADE BERBASIS IKAN LELE (Clarias batrachus) YANG DISUBSTITUSI TEPUNG DAUN SINGKONG (Manihot esculenta Crantz). Other thesis, Prodi Teknologi Pangan UNIKA Soegijapranata.
|
Text (COVER)
09.70.0033 Hening Puspitasari Ayu Setiadewi COVER.pdf Download (144kB) | Preview |
|
Text (BAB I)
09.70.0033 Hening Puspitasari Ayu Setiadewi BAB I.pdf Restricted to Registered users only Download (138kB) |
||
Text (BAB II)
09.70.0033 Hening Puspitasari Ayu Setiadewi BAB II.pdf Restricted to Registered users only Download (160kB) |
||
Text (BAB III)
09.70.0033 Hening Puspitasari Ayu Setiadewi BAB III.pdf Restricted to Registered users only Download (2MB) |
||
Text (BAB IV)
09.70.0033 Hening Puspitasari Ayu Setiadewi BAB IV.pdf Restricted to Registered users only Download (125kB) |
||
Text (BAB V)
09.70.0033 Hening Puspitasari Ayu Setiadewi BAB V.pdf Restricted to Registered users only Download (83kB) |
||
Text (DAFTAR PUSTAKA)
09.70.0033 Hening Puspitasari Ayu Setiadewi DAFTAR PUSTAKA.pdf Restricted to Registered users only Download (399kB) |
||
Text (LAMPIRAN)
09.70.0033 Hening Puspitasari Ayu Setiadewi LAMPIRAN.pdf Restricted to Registered users only Download (271kB) |
Abstract
Ikan lele (Clarias batrachus) merupakan salah satu jenis ikan air tawar yang memiliki nilai nutrisi cukup baik. Sayangnya penampilan ikan ini kurang menarik, hal ini memberi tantangan dalam pengolahannya, sehingga lebih dapat diterima oleh konsumen. Demi menambah nilai nutrisinya dalam penelitian ini daging ikan lele dikombinasikan dengan tepung daun singkong (Manihot esculenta Crantz) untuk diolah menjadi rolade. Tepung daun singkong disubstitusikan ke dalam formulasi rolade dalam konsentrasi berbeda; 5%, 10%, 15%, dan 20%. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui karakteristik rolade ikan lele yang disubstitusikan dengan tepung daun singkong dari segi tekstur, warna, kandungan nutrisi, dan penerimaan konsumen melalui pengujian sensori. Produk ini diuji dengan alat Texture Analyzer untuk mengukur tekstur dan alat chromameter untuk mengukur perbedaan warnanya. Kandungan nutrisi rolade ini diuji berdasarkan prinsip AOAC. Uji ranking hedonik digunakan untuk mengetahui penerimaan konsumen. Hasil penelitian menunjukkan, semakin tinggi konsentrasi tepung daun singkong yang disubstitusikan tingkat hardness menjadi semakin tinggi namun tingkat cohesiveness dan chewiness menjadi semakin menurun. Warnanya semakin gelap dan perbedaannya terlihat kecil. Pemberian substitusi tepung daun singkong secara jelas dapat meningkatkan kandungan nutrisinya. Kandungan vitamin C dan serat pangan menjadi semakin tinggi. Kandungan lemak dan proteinnya hampir sama, sedangkan kadar airnya menurun. Dalam pengujian sensori, rolade yang masih dapat diterima panelis adalah rolade dengan konsentrasi tepung daun singkong 5% dan 10%. Kandungan nutrisi rolade daun singkong 5% dan 10% yaitu air 65,96% dan 64,25%; lemak 6,37% dan 7,44%; protein 15,34% dan 15,97%; vitamin C 1,25 mg/100 gram dan 1,779 mg/100 gram; serta serat pangan 20, 67% dan 22,58%.
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Subjects: | 600 Technology (Applied sciences) > 660 Chemical engineering > 664 Food technology > Food processing |
Divisions: | Faculty of Agricultural Technology > Department of Food Technology |
Depositing User: | Mrs. Rini Yastuti |
Date Deposited: | 30 Aug 2015 11:08 |
Last Modified: | 24 Oct 2017 03:26 |
URI: | http://repository.unika.ac.id/id/eprint/1100 |
Actions (login required)
View Item |