DAMPAK PERUBAHAN TARIF PAJAK KARAOKE TERHADAP PENERIMAAN PAJAK KARAOKE DI KABUPATEN SEMARANG

Restu, Vicha Nanda (2019) DAMPAK PERUBAHAN TARIF PAJAK KARAOKE TERHADAP PENERIMAAN PAJAK KARAOKE DI KABUPATEN SEMARANG. Project Report. Fakultas Ekonomi Dan Bisnis Unika Soegijapranata, Semarang. (Unpublished)

[img] Text
16.H1.0005 VICHA NANDA RESTU (6.52)..pdf

Download (957kB)

Abstract

Karaoke merupakan salah satu obyek pajak hiburan di Kabupaten Semarang dengan tarif 35%. Tarif tersebut menimbulkan keberatan karena dianggap terlalu tinggi dan dapat mendorong kecurangan hingga ketidaktaatan dalam membayar pajak. Melalui public hearing disepakatilah perubahan tarif pajak karaoke menjadi 15% yang berlaku mulai bulan Desember 2017. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui faktor yang mendukung perubahan tarif serta mengetahui pertumbuhan penerimaan pajak karaoke setelah perubahan tarif dari tahun 2016 – 2018. Penelitian ini menggunakan metode analisis data kuantitatif dan kualitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa dengan berubahnya tarif 15% sangat berpengaruh pada penerimaan pajak karaoke, realisasi setiap tahun selalu melampaui target. Meningkatnya penerimaan Pajak Karaoke didukung pemasangan alat tapping box di beberapa karaoke besar. Menganut prinsip pajak menurut Smit’s Canons yaitu kenyamanan membuat wajib pajak merasa lebih nyaman dengan tarif baru dan membayar pajaknya dengan sukarela. Dengan adanya kebijakan baru membuat penerimaan pajak karaoke meningkat dan meskipun tanpa terjadi kenaikan wajib pajak. Kenaikan penerimaan karaoke tanpa diikuti jumlah wajib pajak, menunjukkan wajib pajak menjadi lebih taat dan jujur dalam membayar pajak. Bagi Pemeritah Daerah hendaknya dapat mempertahankan tarif yang rendah yang membuat wajib pajak merasa nyaman serta menjaga komunikasi yang telah telah terjalin antara wajib pajak dengan Pemerintah Daerah di Kabupaten Semarang.

Item Type: Monograph (Project Report)
Subjects: 600 Technology (Applied sciences) > 650 Management > 658 Management > Taxation Management
Divisions: Faculty of Economics and Business > Department of Taxation
Depositing User: mr AM. Pudja Adjie Sudoso
Date Deposited: 23 Mar 2020 04:33
Last Modified: 08 Oct 2020 01:43
URI: http://repository.unika.ac.id/id/eprint/20926

Actions (login required)

View Item View Item