KAJIAN HISTORIS DAN MORFOLOGI KAMPUNG – KAMPUNG DI SEKITAR JALAN JAGALAN DAN JALAN PETUDUNGAN SEMARANG (Periode Tahun 1740 - 2015)

Saraswati, Ratih Dian and Tarigan, Riandy (2015) KAJIAN HISTORIS DAN MORFOLOGI KAMPUNG – KAMPUNG DI SEKITAR JALAN JAGALAN DAN JALAN PETUDUNGAN SEMARANG (Periode Tahun 1740 - 2015). Soegijapranata Catolic University. (Unpublished)

[img] Text
05. Laporan- Kampung Mataram.pdf

Download (2MB)
[img] Text
05. Peer Review- Kampung Mataram.pdf
Restricted to Registered users only

Download (859kB) | Request a copy

Abstract

Kampung di sebelah barat Jalan Mataram merupakan sebuah perkampungan kuno yang telah ada sejak tahun 1700an sampai sekarang. Kampung-kampung tersebut tumbuh dan berkembang karena adanya aktivitas jalur perdagangan antara Kali Semarang (dulu Kali Koping) dengan Jalan Mataram. Dari beberapa wawancara yang dilakukan, kampungkampung tersebut tumbuh di atas tanah milik keluarga Tasripin, seorang pengusaha kulit. Ditambah lagi letaknya yang strategis, maka banyak para pendatang yang datang, bekerja dan bertempat tinggal di wilayah tersebut. Kampung-kampung di sebelah barat Jalan Mataram kerap disebut sebagai Kampung Pecinan. Oleh karena itu, berdasarkan hasil wawancara dan studi mengenai sejarah berkembangnya kampung-kampung di wilayah tersebut, maka penelitian ini akan menggali bagaimana awal terbentuknya dan perkembangan perkampungan tersebut dan bagaimana pola penataan perkampungan tersebut. Metode yang dilakukan dengan pendekatan Morfologi dengan teknik layering peta-peta Semarang dari tahun 1719 – 2013. Hingga didapat proses perkembangan pola morfologi dan pola jalan yang terbentuk dengan berkait pada kajian historinya.

Item Type: Other
Subjects: 300 Social Sciences > Culture
700 Arts and Recreation > 720 Architecture
Divisions: Faculty of Architecture and Design > Department of Architecture - Project Report
Depositing User: Ms Ratih Dian Saraswati
Date Deposited: 28 Feb 2018 03:18
Last Modified: 28 Mar 2018 05:04
URI: http://repository.unika.ac.id/id/eprint/15688

Actions (login required)

View Item View Item