Pengaruh Faktor-Faktor Dalam Theory Of Planned Behavior Terhadap Niat Mahasiswa Akuntansi Dan PPAk Untuk Mengambil Gelar Chartered Accountant

Putri, Yohana Wanda (2020) Pengaruh Faktor-Faktor Dalam Theory Of Planned Behavior Terhadap Niat Mahasiswa Akuntansi Dan PPAk Untuk Mengambil Gelar Chartered Accountant. Other thesis, Unika Soegijapranata Semarang.

[img] Text (COVER)
16.G1.0110 - Yohana Wanda Putri - COVER.pdf

Download (362kB)
[img] Text (BAB I)
16.G1.0110 - Yohana Wanda Putri - BAB I.pdf

Download (193kB)
[img] Text (BAB II)
16.G1.0110 - Yohana Wanda Putri - BAB II.pdf
Restricted to Registered users only

Download (227kB)
[img] Text (BAB III)
16.G1.0110 - Yohana Wanda Putri - BAB III.pdf

Download (256kB)
[img] Text (BAB IV)
16.G1.0110 - Yohana Wanda Putri - BAB IV.pdf

Download (263kB)
[img] Text (BAB V)
16.G1.0110 - Yohana Wanda Putri - BAB V.pdf

Download (70kB)
[img] Text (DAFTAR PUSTAKA)
16.G1.0110 - Yohana Wanda Putri - DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (129kB)
[img] Text (LAMPIRAN)
16.G1.0110 - Yohana Wanda Putri - LAMPIRAN.pdf

Download (2MB)

Abstract

Pada penelitian tentang pengaruh sikap terhadap perilaku, norma subjektif, kontrol perilaku persepsian, motivasi prestasi, motivasi ekonomi dan motivasi karir terhadap niat mahasiswa akuntansi dan PPAk untuk mengambil gelar Chartered Accountant dijelaskan dengan dasar Theory of Planned Behavior. Penelitian ini dilakukan dengan tujuan untuk menganalisa dan menjawab keterbatasan pada jurnal milik Guhti dan Indira J., bahwa ada variabel independen lain diluar penelitiannya yang mempengaruhi niat mengambil Chartered Accountant. Sampel berasal dari mahasiswa S1 Akuntansi angkataan 2016 dan 2017 dari UNDIP dan UNIKA Soegijapranata serta mahasiswa aktif PPAk UNDIP dan PPAk UNISBANK dengan total responden 90 mahasiswa. Sebanyak 7 kuesioner tidak dapat diolah peneliti disebabkan ketidaklengkapan responden dalam mengisi jawaban dan mengisi data identitas responden. Metode pengumpulan data menggunakan metode survei dengan memberikan kuesioner kepada responden. Pengujian data dengan Uji Regresi telah memberikan hasil sebagai berikut, sikap terhadap perilaku, norma subjektif, motivasi prestasi, dan motivasi ekonomi berpengaruh terhadap niat mahasiswa akuntansi dan PPAk untuk mengambil gelar Chartered Accountant. Sedangkan kontrol perilaku persepsian dan motivasi karir tidak berpengaruh terhadap niat mahasiswa akuntansi dan PPAk untuk mengambil gelar Chartered Accountant. Penelitian ini diharapakan peneliti dapat berguna bagi peneliti selanjutnya dan memberikan gambaran tentang keterkaitan antara niat dengan faktor-faktor yang mempengaruhi individu dalam mengambil perilaku.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: 600 Technology (Applied sciences) > 650 Management > 658 Management > Job motivation
Divisions: Faculty of Economics and Business > Department of Accounting
Depositing User: Mrs Christiana Sundari
Date Deposited: 14 May 2021 05:57
Last Modified: 14 May 2021 05:57
URI: http://repository.unika.ac.id/id/eprint/24987

Actions (login required)

View Item View Item