Susanti, B. Tyas and Sunarimahingsih, Yulita Titik and MULYANI, TRI HESTI and Natalia, Suwarno (2022) PEMBUATAN MASTERPLAN PENGEMBANGAN DAN KONSERVASI GEREJA ST PETRUS PURWOSARI, JL SLAMET RIYADI SOLO. Project Report. Unika Soegijapranata, Semarang. (Unpublished)
Full text not available from this repository.Abstract
Gereja Santo Petrus Purwosari adalah salah satu gereja dikota Solo yang ditetapkan oleh Pemerintah Kota Solo sebagai bangunan Cagar budaya . Sebagai bangunan cagar budaya, tentunya diperlukan penangan secara khusus kaitannya dengan Pelestarian dan pengembangan gereja. Posisi gereja St Petrus Purwosari berada di poros jalan utama, yaitu Jalan Slamet Riyadi, Surakarta. Karena letaknya yang berada diperempatan yang sangat padat, sedikit banyak muncul permasalahan seperti debu, bising , dan getaran yang yang cukup mengganggu bagi kelangsungan gereja. Juga posisi strategis dari gereja ini, menyebabkan gereja dikunjungi tidak hanya oleh umat paroki setempat, namun juga dari paroki lain. Kebutuhan akan pengembangan gereja tentunya juga harus dipikirkan. Permasalahan limpasan air hujan dan tingginya air muka tanah juga menjadi permasalahan. Melihat hal tersebut, maka diperlukan sebuah dasar untuk pengembangan gereja berdasarkan kebutuhan dan permasalahan yang dihadapi, sekaligus tidak menganggu pelestarian gereja St. Petrus Purwosari yang masuk kedalam kategori cagar budaya. kata kunci: Gereja, pengembangan, cagar budaya, ramah lingkungan
Item Type: | Monograph (Project Report) |
---|---|
Subjects: | 700 Arts and Recreation 700 Arts and Recreation > 720 Architecture |
Divisions: | Faculty of Architecture and Design > Department of Architecture |
Depositing User: | Ms Bernadette Tyas Susanti |
Date Deposited: | 24 Aug 2022 07:01 |
Last Modified: | 24 Aug 2022 07:01 |
URI: | http://repository.unika.ac.id/id/eprint/29073 |
Actions (login required)
View Item |