Arthaprajha, Muhamad Rafli (2021) PEMANFAATAN INSENTIF PPN TERKAIT PENANGANAN COVID-19 OLEH PT ABB YANG BERTRANSAKSI DENGAN BENDAHARAWAN. Project Report. Fakultas Ekonomi Dan Bisnis Program Studi Perpajakan, Semarang. (Unpublished)
Text
18.H1.0069-Muhamad Rafli Arthaprajha.pdf Restricted to Registered users only Download (1MB) |
Abstract
Covid-19 membawa banyak perubahan terkait peraturan perpajakan. Salah satunya adalah insentif atas PPN. PPN yang berkaitan dengan penanganan Covid-19, ditanggung oleh pemerintah berdasarkan aturan Menteri keuangan nomor 143/PMK.03/2020. Oleh karena itu penelitian ini dilakukan dengan tujuan untuk mengetahui perhitungan dan pelaporan PPN sebelum dan sesudah adanya insentif dari pemerintah. Penelitian ini menggunakan metode wawancara dan dokumentasi untuk mendapatkan data primer dan sekunder yang diolah dengan metode deskripsi kualitatif dan kuantitatif. Dalam penelitian ini, Sebelum adanya insentif atas transaksi PT ABB dengan Rumah Sakit Umum Ungaran, PT ABB membuat faktur pajak dengan kode “02” dan setelah adanya Insentif menjadi “07”. Perbedaan juga terdapat dalam pembuatan ID-Billing yang sebelumnya dibuat oleh Rumah Sakit Umum Ungaran dengan kode akun 411211 dan kode jenis 920 dengan nominal Rp 1.018.185 dipungut lalu dibayarkan oleh pihak bendaharawan. Tetapi setelah adanya insentif, ID-Billing dibuat oleh PT ABB dengan kode akun 411211 dan kode jenis 100 dengan nominal Rp 450.000 tidak dipungut bendaharawan karena ditanggung oleh pemerintah Sehingga terjadi penghematan 100% karena PPN menjadi tidak dipungut. Saran yang diberikan untuk pengusaha kena pajak bagi yang terkena insentif maka wajib melakukan perubahan teknik pelaporan baik dalam pembuatan faktur dan ID-Billing.
Item Type: | Monograph (Project Report) |
---|---|
Subjects: | 300 Social Sciences > 330 Economics > Taxation |
Divisions: | Faculty of Economics and Business > Department of Taxation |
Depositing User: | mr AM. Pudja Adjie Sudoso |
Date Deposited: | 07 Oct 2021 07:00 |
Last Modified: | 07 Oct 2021 07:00 |
URI: | http://repository.unika.ac.id/id/eprint/27014 |
Actions (login required)
View Item |