SPIRITUALISASI NILAI-NILAI PANCASILA (MODEL ALTERNATIF PEMBELAJARAN PENDIDIKAN PANCASILA)

SUHARSONO, SUHARSONO (2014) SPIRITUALISASI NILAI-NILAI PANCASILA (MODEL ALTERNATIF PEMBELAJARAN PENDIDIKAN PANCASILA). In: SPIRITUALISASI NILAI-NILAI PANCASILA (MODEL ALTERNATIF PEMBELAJARAN PENDIDIKAN PANCASILA). Universitas Katolik Soegijapranata, Semarang. ISBN 978-602-8011-77-8

[img] Text
SPIRITUALISASI NILAI-NILAI PANCASILA;MODEL ALTERNATIF PENDIDIKAN PANCASILA.pdf
Restricted to Registered users only

Download (6MB)

Abstract

Reformasi menjadi penanda dan titik pemberangkatan untuk menanta kembali kehidupan berbangsa dan bernegara yang lebih baik. Amandemen UUD 1945 dan lahirnya beragam produk peraturan perundang-undangan lainnya adalah salah satu contoh penataan di era reformasi. Namun demikian, realitas di lapangan menunjukkan hasil yang masih cukup mengecewakan karena korupsi kolusi, dan nepotisme (KKN) masih merajelela di hampir semua lini kehidupan. Selain di sana sini masih juga diwarnai konflik-konflik horisontal sebagai buah dari euforia kebebasan. Salah satu strategi yang dapat dilakukan untuk mengatasi masalah tersebut adalah kembali menjadikan nilai-nilai Pancasila sebagai kekuatan atau energi (spiritualisasi) dalam menata kehidupan berbangsa dan bernegara. Dalam konteks ini, nilainilai Pancasila bukan semata diposisikan sebagai produk material (baca; beragam peraturan perundang-undangan) melainkan menjadi jiwa dibalik dari cara berpikir, bersikap, dan bertindak setiap warga bangsa. Nilai-nilai Pancasila adalah kekuatan pendorong untuk terus menerus mencari, menemukan, dan mengamalkan melalui berbagai aktivitas. Untuk mewujudkan itu semua, setiap warga bangsa harus memposisikan diri sebagai pribadi pembelajar. Belajar memperkaya diri (aktivitas imanen) dan belajar mempraktekkan (aktivitas transenden) tentang nilai-nilai ketuhanan, kemanusiaan, persatuan, demokrasi, dan keadilan sosial di semua lini kehidupan.

Item Type: Book Section
Subjects: 100 Philosophy and Psychology > 150 Psychology
Divisions: Faculty of Psychology > Department of Psychology
Depositing User: ms F. Dewi Retnowati
Date Deposited: 23 Jul 2021 07:46
Last Modified: 23 Jul 2021 07:46
URI: http://repository.unika.ac.id/id/eprint/26012

Actions (login required)

View Item View Item