PERSEPSI AKUNTAN PUBLIK DAN PENGGUNA LAPORAN KEUANGAN AUDITAN TERHADAP RANCANGAN UNDANG-UNDANG AKUNTAN PUBLIK

Prastiono, Eko Ari (2007) PERSEPSI AKUNTAN PUBLIK DAN PENGGUNA LAPORAN KEUANGAN AUDITAN TERHADAP RANCANGAN UNDANG-UNDANG AKUNTAN PUBLIK. Other thesis, Fakultas Ekonomi dan Bisnis Unika Soegijapranata.

[img]
Preview
Text (COVER)
03.60.0246 Eko Ari Prastiono COVER.pdf

Download (289kB) | Preview
[img] Text (BAB I)
03.60.0246 Eko Ari Prastiono BAB I.pdf
Restricted to Registered users only

Download (301kB)
[img] Text (BAB II)
03.60.0246 Eko Ari Prastiono BAB II.pdf
Restricted to Registered users only

Download (356kB)
[img] Text (BAB III)
03.60.0246 Eko Ari Prastiono BAB III.pdf
Restricted to Registered users only

Download (298kB)
[img] Text (BAB IV)
03.60.0246 Eko Ari Prastiono BAB IV.pdf
Restricted to Registered users only

Download (465kB)
[img] Text (BAB V)
03.60.0246 Eko Ari Prastiono BAB V.pdf
Restricted to Registered users only

Download (276kB)
[img]
Preview
Text (DAFTAR PUSTAKA)
03.60.0246 Eko Ari Prastiono DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (230kB) | Preview
[img]
Preview
Text (LAMPIRAN)
03.60.0246 Eko Ari Prastiono LAMPIRAN.pdf

Download (820kB) | Preview

Abstract

Profesi akuntan publik merupakan salah satu profesi yang mempunyai pengaruh sangat besar bagi penggunanya dalam menghadapi perkembangan dunia bisnis yang sangat pesat. Hal tersebut yang mendorong para akuntan publik dituntut untuk mempunyai profesinalisme yang tinggi, akan tetapi pada faktanya masih terdapat sebagian akuntan publik yang mengesampingkan profesionalisme sebagai pemberi jasa, khususnya jasa audit. Maka dibentuknya RUU Akuntan publik bertujuan untuk memberikan landasan hukum yang kuat bagi masyarakat, pengguna jasa dan profesi akuntan publik. Pentingnya persepsi Akuntan publik terhadap RUU Akuntan Publik dikarenakan akuntan publik merupakan pihak yang diatur dalam RUU Akuntan Publik, sehingga diharapkan persepsi mereka dapat digunakan untuk mengukur sejauh mana RUU Akuntan Publik tersebut mengakomodasi kepentingan mereka. Karena banyaknya pihak yang berkepentingan dengan profesi akuntan publik, maka diharapkan dalam RUU ini juga mengakomodasi kepentingan pihak-pihak lainnya, oleh karena itu dibutuhkan persepsi pihak yang berhubungan atau yang berkepentingan dengan jasa akuntan publik dalam hal ini persepsi pihak pengguna laporan keuangan auditan yang nantinya digunakan sebagai pembanding, terkait dengan kepentingan atau keinginan pihak tersebut terhadap akuntan publiknya. Sehingga diharapkan RUU tersebut tidak hanya mengakomodasi kepentingan akuntan publik saja, akan tetapi juga kepentingan pihak-pihak yang berhubungan dengan akuntan publik secara luas. Penelitian ini dilakukan dengan menghitung tingkat persepsi akuntan publik dan pengguna laporan keuangan auditan. Penelitian ini diharapkan bisa mengetahui perbedaan persepsi antara akuntan publik dengan pengguna laporan keuangan auditan terhadap RUU Akuntan Publik. Responden diambil dari akuntan publik serta auditor dan pengguna laporan keuangan auditan dalam hal ini pegawai bagian kredit dan bagian perencanaan dan anggaran pada bank pemerintah atau swasta yang ada di Semarang dengan total 69 responden. Hasil penelitian ini menunjukkan tidak ada perbedaan persepsi antara akuntan publik dan pengguna laporan keuangan auditan mengenai hak bagi akuntan publik, dengan nilai signifikansi lebih besar dari alfa, sedangkan untuk kewajiban dan penetapan sanksi bagi akuntan publik terdapat perbedaan persepsi akuntan publik dibandingkan dengan pengguna laporan keuangan auditan, dimana persepsi pengguna laporan keuangan auditan memiliki persepsi yang lebih baik dibandingkan persepsi akuntan publik, dengan nilai signifikansi lebih kecil dari alfa membuktikan ada perbedaan yang signifikan antara persepsi akuntan publik dengan persepsi pengguna laporan keuangan auditan.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: 600 Technology (Applied sciences) > 650 Management > 657 Accounting > Financial reports
600 Technology (Applied sciences) > 650 Management > 657 Accounting > Auditing
Divisions: Faculty of Economics and Business > Department of Accounting
Depositing User: Mr Andika Margahadi
Date Deposited: 30 Mar 2017 14:18
Last Modified: 30 Mar 2017 14:18
URI: http://repository.unika.ac.id/id/eprint/13734

Actions (login required)

View Item View Item