HUBUNGAN STRATEGI COPING DENGAN RESILIENSI IBU BEKERJA DALAM MENGHADAPI PANDEMIK-COVID 19

PRIMASTUTI, EMILIANA and Widyorini, Endang and Roswita, M. Yang HUBUNGAN STRATEGI COPING DENGAN RESILIENSI IBU BEKERJA DALAM MENGHADAPI PANDEMIK-COVID 19. Other. Fakultas Psikologi. (Unpublished)

[img] Text
Laporan penelitian hubungan EFC,PFC dan resiliensi ibu Bekerja dimasa Pandemi Covid-19 dan lb Pengesahan.pdf

Download (696kB)

Abstract

Situasi pandemik covid-19 yang terjadi hampir di seluruh negara bukan merupakan situasi yang diharapkan, karena mempengaruhi aspek kehidupan manusia: aspek keluarga, aspek finansial, aspek sosial, aspek psikologis dan emosi, juga aspek spiritual. Dampak bagi individu, ada yang mampu bangkit dari kondisi tersebut dan ada yang tidak mampu bangkit sehingga mengalami masalah dengan kesehatan mental. Dampak juga terjadi pada ibu yang bekerja di luar rumah. Peran ganda sebagai seorang ibu sekaligus pekerja, pasti tidaklah mudah, terutama untuk ibu yang memiliki anak yang masih sekolah di Sekolah Dasar dan atau Sekolah Menengah Pertama. Ibu diharapkan juga mampu bertahan, teguh dan ulet dalam menghadapi situasi pandemik. Ibu diharapkan memiliki resilien dalam menghadapi situasi saat ini. Usaha untuk mengembangkan resiliensi salah satunya adalah coping. Agar bisa beradaptasi terhadap stress seseorang membutuhkan coping yang merupakan faktor penting dalam kesejahteraan hidup. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui antara Problem Focus Coping dan Emotion Focus Coping terhadap Resiliensi Ibu yang bekerja dalam menghadapi Pandemik Covid-19. Partisipan penelitian adalah ibu bekerja yang memiliki anak di Sekolah Dasar dan Sekolah Menengah Pertama. Hasil uji hipotesis menemukan bahwa Ada hubungan positif yang signifikan antara Emosional Focus Coping dengan resiliensi ibu bekerja yang memiliki anak SD , r : 0,762 dengan p< 0,00. Ada hubungan positif yang signifikan antara Problem Focus Coping dengan resiliensi ibu bekerja yang memiliki anak SD, r : 0,539 dengan p< 0,00. Ada hubungan positif yang signifikan antara Emotional Focus Coping dan resiliensi ibu bekerja yang memiliki anak SMP , r : 0,722 dengan p < 0,00. Ada hubungan positif yang signifikan antara Problem Focus Coping dan resiliensi ibu bekerja yang memiliki anak SMP, r : 0,575 dengan p < 0,00. Ada hubungan positif yang signifikan antara Emosional Focus Coping dengan resiliensi pada wanita bekerja yang memiliki anak SD dan SMP, r : 0,575 dengan p < 0,00. Ada hubungan positif yang signifikan antara Problem Focus Coping dengan resiliensi pada wanita bekerja yang memiliki anak SD dan SMP, r : 0,813 dengan p < 0,00. Kata Kunci: Resiliensi, Strategi Coping, Covid-19

Item Type: Monograph (Other)
Subjects: 100 Philosophy and Psychology
100 Philosophy and Psychology > 150 Psychology
Divisions: Faculty of Psychology
Depositing User: Mrs Yang Roswita
Date Deposited: 04 Aug 2021 08:59
Last Modified: 04 Aug 2021 08:59
URI: http://repository.unika.ac.id/id/eprint/26314

Actions (login required)

View Item View Item