TANGGUNG JAWAB PEMERINTAH DAERAH KABUPATEN SEMARANG DALAM PELAKSANAAN PERIZINAN SISTEM ONLINE SINGLE SUBMISSION (OSS)

Rardian, Christoforus Nanda (2021) TANGGUNG JAWAB PEMERINTAH DAERAH KABUPATEN SEMARANG DALAM PELAKSANAAN PERIZINAN SISTEM ONLINE SINGLE SUBMISSION (OSS). Other thesis, Universitas Katholik Soegijapranata Semarang.

[img] Text
17.C1.0141-Christoforus Nanda Rardian-COVER_a.pdf

Download (458kB)
[img] Text
17.C1.0141-Christoforus Nanda Rardian-BAB I_a.pdf

Download (627kB)
[img] Text
17.C1.0141-Christoforus Nanda Rardian-BAB II_a.pdf
Restricted to Registered users only

Download (676kB)
[img] Text
17.C1.0141-Christoforus Nanda Rardian-BAB III_a.pdf

Download (1MB)
[img] Text
17.C1.0141-Christoforus Nanda Rardian-BAB IV_a.pdf

Download (211kB)
[img] Text
17.C1.0141-Christoforus Nanda Rardian-DAPUS_a.pdf

Download (308kB)
[img] Text
17.C1.0141-Christoforus Nanda Rardian-LAMP_a.pdf

Download (468kB)

Abstract

Perizinan Berusaha Terintegrasi Secara Elektronik atau Online Single Submission (OSS) adalah Perizinan Berusaha yang diterbitkan oleh Lembaga OSS untuk dan atas nama menteri, pimpinan lembaga, gubernur, atau bupati/wali kota kepada pelaku usaha melalui sistem elektronik yang terintegrasi sebagaimana diatur dalam Peraturan Pemerintah Nomor 24 Tahun 2018 tentang Pelayanan Perizinan Berusaha Terintegrasi secara Elektronik. Sistem OSS ditujukan untuk percepatan dan peningkatan penanaman modal dan berusaha serta mempermudah pelaku usaha, baik perorangan maupun non perorangan. Dalam hal ini sebagai sebuah contoh kekuasaan hirarki dimana kekuasaan ini dibagi menjadi tiga yaitu pertama Pemerintah Pusat, kedua Pemerintah Provinsi, ketiga Pemerintah Kabupaten/Kota, ini semua termasuk kewenangan urusan konkuren dimana Pemerintah Pusat dan Pemerintah Daerah saling bersinambungan. Dalam pelaksanaan tanggung jawab Pemerintah Daerah Kabupaten Semarang dalam pelaksanaan perizinan sistem Online Single Submission (OSS) ini dimana bupati sebagai pemerintah daerah mendelegasikan kepada kelapa Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu untuk mengemban dan melaksanakan tanggung jawab di bidang perizinan tersebut. Permasalahan yang berkaitan dengan judul penulisan yang penulis angkat, antara lain a. Bagaimana pengaturan tanggung jawab Pemerintah Daerah Kabupaten Semarang dalam pelaksanaan perizinan sistem Online Single Submission (OSS); b) Bagaimana pelaksanaan tanggung jawab Pemerintah Daerah Kabupaten Semarang dalam pelaksanaan perizinan sistem Online Single Submission (OSS); c) Bagaimana manfaat bagi pemohon perizinan sistem Online Single Submission (OSS) atas pelaksanaan tanggung jawab Pemerintah Daerah Kabupaten Semarang. Penelitian ini bertujuan untuk mangambarkan peran pemerintah Kabupaten Semarang dalam pelaksanaan perizinan sistem Online Single Submission (OSS) dengan undang-undang yang ada. Untuk mangambarkan pelaksanaan kewenangan Pemerintah Daerah terhadap pemberikan izin penanaman modal di Kabupaten Semarang. Dan untuk mengambarkan manfaat bagi pemohon perizinan sistem Online Single Submission (OSS) atas pelaksanaan tanggung jawab Pemerintah Daerah Kabupaten Semarang.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: 300 Social Sciences > 340 Law
Divisions: Faculty of Law and Communication > Department of Law
Depositing User: mr AM. Pudja Adjie Sudoso
Date Deposited: 10 Jun 2021 02:49
Last Modified: 10 Jun 2021 02:49
URI: http://repository.unika.ac.id/id/eprint/25514

Actions (login required)

View Item View Item