PERSEPSI ANGGOTA BISNIS KELUARGA MENGENAI SISTEM KEKELUARGAAN PADA LUNPIA MATARAM

PRAYITNO, SIA BELINDA RIZKY (2013) PERSEPSI ANGGOTA BISNIS KELUARGA MENGENAI SISTEM KEKELUARGAAN PADA LUNPIA MATARAM. Other thesis, Prodi Manajemen Unika Soegijapranata.

[img]
Preview
Text (COVER)
09.30.0073 Sia Belinda Rizky Prayitno COVER.pdf

Download (142kB) | Preview
[img] Text (BAB I)
09.30.0073 Sia Belinda Rizky Prayitno BAB I.pdf
Restricted to Registered users only

Download (87kB)
[img] Text (BAB II avalible document only in Soegijapranata Catholic)
09.30.0073 Sia Belinda Rizky Prayitno BAB II.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (109kB)
[img] Text (BAB III avalible document only in Soegijapranata Catholic)
09.30.0073 Sia Belinda Rizky Prayitno BAB III.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (71kB)
[img] Text (BAB IV avalible document only in Soegijapranata Catholic)
09.30.0073 Sia Belinda Rizky Prayitno BAB IV.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (150kB)
[img] Text (BAB V)
09.30.0073 Sia Belinda Rizky Prayitno BAB V.pdf
Restricted to Registered users only

Download (71kB)
[img]
Preview
Text (DAFTAR PUSTAKA)
09.30.0073 Sia Belinda Rizky Prayitno DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (90kB) | Preview

Abstract

Sistem kekeluargaan dalam sebuah perusahaan keluarga adalah hal penting karena dengan adanya sistem kekeluargaan yang baik seperti adanya saling percaya, keterikatan antara satu anggota keluarga dengan lainnya, maka akan dapat membuat sebuah usaha menjadi semakin maju dan sukses. Hal ini juga tentunya penting bagi perusahaan keluarga Lunpia Mataram. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui persepsi anggota bisnis keluarga mengenai sistem kekeluargaan. Obyek pada penelitian ini adalah perusahaan Lunpia Mataram yaitu perusahaan keluarga yang saat ini telah mencapai generasi ketiga. Lokasinya di Jalan MT Haryono No 481, Semarang. Sampel penelitian ini adalah Bapak Widyo Susanto Sugiarto, istrinya dan 4 anggota keluarganya (anaknya) yang ikut menjalankan bisnis ini. Karena populasi sama dengan sampel maka disebut teknik sensus. Data yang akan digunakan dalam penelitian ini adalah data primer. Metode pengumpulan data dilakukan melalui wawancara. Teknik analisis yang digunakan adalah dengan analisis deskriptif kualitatif. Dari hasil analisis pada bagian sebelumnya maka dapat diambil kesimpulan bahwa persepsi anggota bisnis keluarga mengenai sistem kekeluargaan adalah: (1)Keluarga inti saling membantu dalam menentukan strategi bisnis dalam menghadapi persaingan. Anggota keluarga inti juga saling memberi kebebasan berpendapat dalam hal yang terkait masalah bisnis. (2) Anggota keluarga wajib memberikan pendapat sebelum membuat keputusan terkait usaha. (3) Nilai yang dianut oleh keluarga ini adalah nilai kebersamaan diantara anggota keluarga, gotong royong dan saling melengkapi. Asal nilai-nilai yang dianut keluarga ini adalah dari orang tua (Bapak Widyo dan istri). Anggota keluarga inti memahami nilai-nilai keluarga tersebut. Orang tua menyampaikan nilai-nilai tersebut melalui nasehat kepada anaknya. (4) Cara para anggota keluarga menjaga reputasi bisnis di mata masyarakat adalah dengan memberikan yang terbaik khususnya untuk konsumen dan anggota keluarga mengutamakan kepentingan bisnis keluarga demi kemajuan usahanya di masa mendatang. (5) Aturan mengenai kehadiran dalam bisnis diharapkan hadir terutama Bapak Widyo, sedangkan yang lain Fleksibel. Kehadiran anggota keluarga inti membawa dampak pada bisnis yaitu berdampak besar, terutama Bapak Widyo dalam pengaturan produksi. Contoh mengatur jumlah pemesanan kulit, jumlah pemasakan rebung. (6) Ada kejelasan pembagian tugas, tetapi ada tugas ganda. Jadi ada peran ganda dengan alasan supaya semua bisa pada posisi yang berbeda-beda. (7) Anggota Keluarga tidak meniti karir pada satu perusahaan saja, dengan alasan tetap diberi kesempatan untuk melakukan tugas lain, lebih berkembang dan banyak pengalaman. Keputusan karir anggota keluarga inti adalah keputusan orang tua dan anak.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: 600 Technology (Applied sciences) > 640 Home & family management
Divisions: Faculty of Economics and Business > Department of Management
Depositing User: Mrs Christiana Sundari
Date Deposited: 08 Sep 2015 21:12
Last Modified: 08 Sep 2015 21:12
URI: http://repository.unika.ac.id/id/eprint/2074

Actions (login required)

View Item View Item