PENGARUH ARUS KAS OPERASI DAN LABA AKUNTANSI TERHADAP TINGKAT KEUNTUNGAN DAN LIKUIDITAS SAHAM

Permadani, Early Putri Imbang (2005) PENGARUH ARUS KAS OPERASI DAN LABA AKUNTANSI TERHADAP TINGKAT KEUNTUNGAN DAN LIKUIDITAS SAHAM. Other thesis, Fakultas Ekonomi dan Bisnis Unika Soegijapranata.

[img]
Preview
Text (COVER)
01.60.0145 Early Putri Imbang Permadani COVER.pdf

Download (151kB) | Preview
[img] Text (BAB I)
01.60.0145 Early Putri Imbang Permadani BAB I.pdf
Restricted to Registered users only

Download (98kB)
[img] Text (BAB II)
01.60.0145 Early Putri Imbang Permadani BAB II.pdf
Restricted to Registered users only

Download (288kB)
[img] Text (BAB III)
01.60.0145 Early Putri Imbang Permadani BAB III.pdf
Restricted to Registered users only

Download (107kB)
[img] Text (BAB IV)
01.60.0145 Early Putri Imbang Permadani BAB IV.pdf
Restricted to Registered users only

Download (163kB)
[img] Text (BAB V)
01.60.0145 Early Putri Imbang Permadani BAB V.pdf
Restricted to Registered users only

Download (72kB)
[img]
Preview
Text (DAFTAR PUSTAKA)
01.60.0145 Early Putri Imbang Permadani DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (78kB) | Preview

Abstract

Dalam pasar modal yang efisien, harga-harga saham mencerminkan semua informasi yang relevan dan pasar akan bereaksi apabila terdapat informasi. Salah satu informasi tersebut adalah informasi tentang laba akuntansi dan arus kas operasi yang diterbitkan melalui laporan keuangan. Apabila informasi tersebut dianggap relevan oleh pemodal dalam penentuan harga saham dan volume perdagangan saham, informasi baru tentang laba akuntansi dan arus kas operasi tersebut akan masuk ke dalam dan membentuk harga saham yang baru dan akan menunjukkan keseimbangan yang baru. Dengan kata lain, ada kemungkinan bahwa harga saham dan volume perdagangan saham perusahaan dipengaruhi oleh laba akuntansi dan arus kas operasi. Perkembangan harga saham dan volume perdagangan di pasar modal merupakan indikasi penting untuk mempelajari tingkah laku pelaku pasar, yaitu investor. Dalam menentukan apakah investor akan melakukan transaksi di pasar modal, biasanya ia akan mendasarkan keputusannya pada berbagai informasi yang dimiliki. Berdasarkan uraian latar belakang sebelumnya, maka penulis ingin menganalisis lebih lanjut penelitian sebelumnya dengan mengambil judul : “PENGARUH ARUS KAS OPERASI DAN LABA AKUNTANSI TERHADAP TINGKAT KEUNTUNGAN DAN LIKUIDITAS SAHAM”. Perumusan Masalah dalam penelitian ini adalah : Apakah arus kas operasi dan laba akuntansi berpengaruh terhadap tingkat keuntungan dan likuiditas saham?, Apakah rata-rata abnormal return saham lima hari sebelum tanggal pengumuman dan lima hari setelah tanggal pengumuman arus kas operasi dan laba akuntansi berbeda secara signifikan?, Apakah rata-rata likuiditas saham lima hari sebelum tanggal pengumuman dan lima hari setelah tanggal pengumuman arus kas operasi dan laba akuntansi berbeda secara signifikan? Tujuan penelitian ini adalah untuk memberikan bukti empiris perumusan masalah yang ada Perusahaan yang menjadi sampel dalam penelitian ini adalah sebanyak 50 perusahaan. Sebagai estimasi model dan pengujian hipotesis dalam penelitian ini adalah dengan menggunakan 3 periode data laporan keuangan berupa laba akuntansi dan laporan arus kas operasi tahun 2001 hingga 2003 yang dilaporkan pada tahun 2002 hingga 2004. Sedangkan untuk variabel dependennya adalah reaksi pasar yang diukur dengan abnormal return saham dan Trading Volume Activity (TVA) yang diukur selama lima hari sebelum pengumuman hingga 5 hari sesudah pengumuman laporan keuangan. Metode penarikan sampel yang digunakan adalah teknik purposive sampling. Sumber data dalam penelitian ini adalah data sekunder. Teknik pengumpulan data penelitian ini menggunakan teknik dokumentasi. Uji asumsi klasik yang digunakan : normalitas, autokorelasi, heteroskedastisitas, multikolinearitas. Pengujian signifikansi variabel prediktor laba akuntansi dan arus kas operasi akan diestimasi dengan menggunakan 2 buah model regresi linier. Model pertama dengan prediktor laba akuntansi dan arus kas operasi dalam pengaruhnya terhadap perubahan harga pasar di seputar pengumuman. Model kedua adalah dengan penguji pengaruh laba akuntansi dan arus kas operasi terhadap likuiditas saham di seputar pengumuman. Sebagai pengujian terakhir adalah akan membandingkan abnormal return saham dan likuiditas saham pada 5 hari sebelum pengumuman dengan 5 hari sesudah pengumuman. Hasilnya ditemukan bukti bahwa laba akuntansi tidak memiliki pengaruh yang signifikan terhadap abnormal return demikian pula dengan arus kas operasi tidak memiliki pengaruh yang signifikan terhadap abnormal return. Sedangkan Laba akuntansi dan arus kas operasi juga tidak memiliki pengaruh yang signifikan terhadap abnormal return saham. Laba akuntansi tidak memiliki pengaruh yang signifikan terhadap likuiditas saham demikian pula dengan arus kas operasi tidak memiliki pengaruh yang signifikan terhadap likuiditas saham. Sedangkan Laba akuntansi dan arus kas operasi memiliki pengaruh yang signifikan terhadap likuiditas saham. Terdapat perbedaan abnormal return pada sebelum dan sesudah pengumuman laporan keuangan. Terdapat perbedaan likuiditas saham pada sebelum dan sesudah pengumuman laba.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: 300 Social Sciences > 330 Economics > Stocks
600 Technology (Applied sciences) > 650 Management > 657 Accounting > Financial reports
Divisions: Faculty of Economics and Business > Department of Accounting
Depositing User: Mr Andika Margahadi
Date Deposited: 30 Mar 2017 07:30
Last Modified: 30 Mar 2017 07:30
URI: http://repository.unika.ac.id/id/eprint/13327

Actions (login required)

View Item View Item